Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia vs Arab Saudi dan Australia

842
Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia vs Arab Saudi dan Australia
Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia vs Arab Saudi dan Australia

LENSATENGGARA.COM – Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Indonesia vs Arab Saudi dan Australia – Sejarah baru kembali ditulis sepak bola Indonesia. Timnas Indonesia berhasil melangkah ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia, sebuah pencapaian yang membanggakan bagi seluruh pecinta sepak bola Tanah Air. Namun, perjalanan Garuda Muda masih jauh dari selesai. Tantangan berat sudah menanti di depan mata.

Pada putaran ketiga ini, Skuad garuda tergabung dalam grup neraka bersama sejumlah tim kuat Asia, seperti Arab Saudi dan Australia. Skuad asuhan Shin Tae-yong harus bersaing ketat untuk memperebutkan dua tiket langsung ke putaran final Piala Dunia 2026. Selain itu, ada juga dua tiket tambahan untuk lolos ke babak kualifikasi putaran keempat.

BACA JUGA :  2 Penalti dan Kartu Merah Warnai Kekalahan Timnas Indonesia 0-2 dari Irak

Laga Perdana di Tanah Suci Melawan Arab Saudi

Pertandingan perdana Garuda Muda akan menjadi ujian sesungguhnya. Timnas Indonesia dijadwalkan bertandang ke markas Arab Saudi pada 6 September 2024 pukul 01.00 WIB. Pertandingan ini akan digelar di Stadion King Abdullah Sports City. Tentunya, masyarakat Indonesia harus rela begadang untuk menyaksikan perjuangan para pahlawan sepak bola Tanah Air.

BACA JUGA :  Timnas Indonesia U-23 Kalah 0-2 dari Uzbekitan, Kinerja Wasit Shen Yinhao Jadi Sorotan

Duel Sengit di Surabaya Melawan Australia

Setelah menghadapi Arab Saudi, TimnasIndonesia langsung kembali ke Tanah Air. Garuda Muda akan menjamu Australia di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya pada 10 September 2024 pukul 19.00 WIB. Pertandingan kandang ini diharapkan dapat menjadi momentum kebangkitan bagi Skuad garuda. Dukungan penuh dari para suporter dipastikan akan sangat berarti bagi Shin Tae-yong dan anak asuhnya.

Jadwal Pertandingan Lengkap Timnas Indonesia

  • 6 September 2024, 01.00 WIB: Arab Saudi vs Indonesia (Tandang)
  • 10 September 2024, 19.00 WIB: Indonesia vs Australia (Kandang)