UHO Kendari Raih Posisi Puncak Pemeringkatan Webometrics Perguruan Tinggi se-Sulawesi Tenggara

362
Sejarah Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari yang Berdiri Tahun 1964
Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari

LENSATENGGARA.COM, KENDARI – Universitas Halu Oleo (UHO) memulai tahun 2024 dengan gemilang. UHO berhasil menduduki posisi teratas dalam pemeringkatan Webometrics untuk Perguruan Tinggi (PT) se-Sulawesi Tenggara.

Di tingkat nasional, UHO berada di urutan ke-32, naik dari posisi ke-54 pada tahun sebelumnya. Dalam region Sulawesi, UHO berada di bawah Universitas Hasanuddin, Makassar (peringkat ke-21) dan Universitas Sam Ratulangi Manado (peringkat ke-26), namun mengungguli Universitas Negeri Makassar (peringkat ke-49) dan Universitas Tadulako, Palu (peringkat ke-53).

Webometrics adalah sistem pemeringkatan PT tingkat dunia yang terpopuler. Pemeringkatan ini dilakukan oleh Cybermetrics Lab, sebuah kelompok penelitian milik Consejo Superior de Investigaciones Científicas (CSIC), sebuah badan penelitian publik di Spanyol.

Webometrics telah melakukan pemeringkatan atas 11.991 PT hingga Januari 2024. Publikasi pemeringkatan dilakukan dua kali setahun, yaitu pada periode Januari dan Juli.

Semakin tinggi peringkat Webometrics, hal tersebut menunjukkan semakin baiknya keterbukaan akses informasi akademik suatu PT. Secara kuantitas dan kualitas, hal ini mengindikasikan meningkatnya penyebaran ilmu pengetahuan dari PT kepada masyarakat luas.

BACA JUGA :  Peringati HKN 2024, UHO Ingatkan Kembali Tiga Aspek Penilaian Mahasiswa
50 Universitas Terbaik di Indonesia Versi Webometrics 2024 :
  1. Universitas Indonesia 537
  2. Universitas Gadjah Mada 667
  3. Institut Teknologi Bandung 752
  4. Universitas Brawijaya 780
  5. Universitas Airlangga 830
  6. IPB University 892
  7. Universitas Sebelas Maret UNS Surakarta 1027
  8. Universitas Diponegoro 1091
  9. Institut Teknologi Sepuluh Nopember 1115
  10. Universitas Pendidikan Indonesia 1127
  11. Telkom University 1225
  12. Universitas Sumatera Utara 1497
  13. Universitas Bina Nusantara 1528
  14. Universitas Andalas 1758
  15. Universitas Padjadjaran Bandung 1762
  16. Universitas Jenderal Soedirman 1834
  17. Universitas Negeri Semarang 1848
  18. Universitas Muhammadiyah Yogyakarta 1873
  19. Universitas Sriwijaya 1901
  20. Universitas Islam Negeri UIN Sunan Gunung Djati Bandung 2129
  21. Universitas Hasanuddin 2177
  22. Universitas Muhammadiyah Malang 2266
  23. Universitas Negeri Surabaya 2341
  24. Politeknik Elektronika Negeri Surabaya 2432
  25. Universitas Negeri Malang 2461
  26. Universitas Sam Ratulangi 2492
  27. Universitas Sultan Ageng Tirtayasa 2629
  28. Universitas Muhammadiyah Surakarta 2669
  29. Universitas Lampung 2687
  30. Universitas Mataram 2720
  31. Universitas Negeri Yogyakarta 2754
  32. Universitas Halu Oleo (UHO)Kendari 2917
  33. Universitas Riau 2990
  34. Universitas Gunadarma 3061
  35. Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya 3068
  36. Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta 3140
  37. Universitas Islam Negeri UIN Syarif Hidayatullah Jakarta 3178
  38. Universitas Udayana 3186
  39. Universitas Jember 3258
  40. Universitas Pendidikan Ganesha 3323
  41. Universitas Islam Sultan Agung Semarang 3482
  42. Universitas Bengkulu 3521
  43. Universitas Mercu Buana 3529
  44. Universitas Lambung Mangkurat 3550
  45. Universitas Negeri Padang 3582
  46. Universitas Surabaya 3585
  47. Universitas Islam Indonesia 3587
  48. Universitas Negeri Jakarta 3621
  49. Universitas Negeri Makassar 3639
  50. Universitas Mulawarman 3642
BACA JUGA :  Fakultas Peternakan UHO Gelar Konferensi Internasional Bahas Peningkatan Produksi Ternak Tropis

Akses informasi lengkap mengenai universitas terbaik di Indonesia dan dunia dapat diakses melalui laman resmi Webometrics: https://www.webometrics.info/en.