Wali Kota Kendari Buka Turnamen Sepak Bola Wali Kota Cup 1 Semarakkan HUT ke-194 Kota

2
Wali Kota Kendari Buka Turnamen Sepak Bola Wali Kota Cup 1 Semarakkan HUT ke-194 Kota
Wali Kota Kendari, Siska Karina Imran, secara resmi membuka Open Tournament Sepak Bola Wali Kota Cup 1 pada Rabu (23/4/2025) di Lapangan Benu-Benua, Kecamatan Kendari Barat. (Foto : Istimewa)

LENSATENGGARA.COM, KENDARI – Wali Kota Kendari, Siska Karina Imran, secara resmi membuka Open Tournament Sepak Bola Wali Kota Cup 1 pada Rabu (23/4/2025) di Lapangan Benu-Benua, Kecamatan Kendari Barat. Turnamen ini digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-194 Kota Kendari.

Plt Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kota Kendari, Daeng Ewa, melaporkan bahwa turnamen bergengsi ini diikuti oleh 64 klub sepak bola lokal yang berasal dari berbagai penjuru Kota Kendari.

“Open Tournament Sepak Bola Wali Kota Cup 1 ini diadakan untuk menjalin tali silaturahim antar klub sepak bola di Kota Kendari,” ungkap Daeng Ewa dalam laporannya.

Rangkaian pertandingan dijadwalkan akan berlangsung selama 15 hari, mulai dari tanggal 23 April hingga 7 Mei 2025. Beberapa lapangan yang akan menjadi arena pertandingan antara lain Lapangan Benu-Benua, Lapangan Torada Puuwatu. Sementara itu, babak semifinal dan final akan digelar di Lapangan Kampus Universitas Halu Oleo (UHO) Kendari.

BACA JUGA :  Panen Jagung dan Bantuan Beras Warnai Upaya Pemkot Kendari Kendalikan Inflasi

Dalam sambutannya, Wali Kota Kendari, Siska Karina Imran, menegaskan komitmen Pemerintah Kota Kendari untuk terus mengembangkan dan memasyarakatkan olahraga, khususnya cabang sepak bola.

“Kami percaya, olahraga adalah salah satu cara mempererat persatuan dan membangun semangat positif di tengah masyarakat,” tutur Wali Kota Siska Karina Imran.

Lebih lanjut, Wali Kota juga menyampaikan rasa bangganya atas tingginya antusiasme yang ditunjukkan oleh seluruh peserta turnamen.

“Melihat banyaknya klub yang ikut serta, ini menjadi indikator bahwa sepak bola masih menjadi olahraga yang paling diminati oleh masyarakat Kendari,” kata Siska Karina Imran.

BACA JUGA :  Kota Kendari Tetapkan Status Siaga Darurat Kekeringan

Turnamen ini tidak hanya menjadi sekadar ajang kompetisi, tetapi juga menjadi momentum penting untuk menampilkan potensi sepak bola lokal dan mempererat hubungan sosial antar warga Kota Kendari.

“Turnamen ini menjadi wadah bagi anak-anak muda kita untuk menunjukkan bakat dan kemampuan mereka dalam bidang olahraga,” imbuh Wali Kota.

Pada kesempatan tersebut, Wali Kota Siska Karina Imran juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras dalam menyukseskan penyelenggaraan turnamen ini. Ucapan terima kasih ditujukan kepada panitia penyelenggara, seluruh klub peserta, para wasit yang bertugas, hingga Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Kendari.

“Ini kerja kolektif yang patut diapresiasi,” pungkasnya. (*)